-->

Cara Design Logo Penguin dan Lovebird Simple

Selamat datang pembaca blog ku yang setia dan juga pengunjung yang baru sebelumnya terimakasih sudah berkenan singgah sejenak di blog saya ini.
Sesuai artikel yang kemarin setelah pengenalan tentang Menjadi seorang designer dan freelancer, sekarang saatnya kita mulai belajar bareng untuk mendesign menggunakan corel draw. Untuk kali ini sesuai judul saya akan memberi contoh cara mendesign logo penguin dan lovebird.


Sebelum lanjut yang perlu kalian lakukan buka dahulu aplikasi corel draw kalian dan buatlah halaman baru, dan untuk ukuran nya kalian sesuaikan saja.

Cara Mendesign Logo Penguin

Nah jika sudah untuk tahap yang pertama:

1. buatlah bentuk persegi panjang ke bawah ya jadi bentuk nya vertikal.

2. pilih menu shape tools atau cara pintas nya tekan F10 pada keyboard pc kalian. Shape tools tersebut digunakan untuk membuat radius seperti gambar dibawah ini


3. Gunakan countur untuk mencopy supaya presisi di setiap sudut nya.  Copy dan countur ada perbedaan nya.
4. Tekan ctrl+k untuk memisahkan nya.
5. Trims atau potong bagian yang luar dengan hasil countur tersebut lalu kalian warnai dan geser sedikit ke kiri sehingga menjadi seperti ini


6. Buatlah bagian mata dengan dua lingkaran besar dan kecil
7. buat lah paruhnya dengan bentuk segitiga dan warnai sesuai selera kalian.  maka hasil akan seperti ini


8. Dilangkah ini sudah terbentuk seperti penguin, hal yang selanjutnya tinggal kreasikan untuk bagian sayap dan ekornya saja ok.

Cara Mendesign Logo LoveBird

Dan Untuk Design love birdnya juga tidak jauh beda dengan yang diatas, sama bentuk tubuh juga sama dengan tahap persegi panjang namun biar cepat kalian bisa mencopy bentuk tubuh nya jadi kalian nanti tinggal membuat bentuk paruhnya saja.
Caranya:
1. Buatlah bentuk lingkaran dan tahan tombol ctrl supaya lingkaran benar-benar bulat atau oval.
2. pilih menu shape tools lalu edit lingkaran tersebut menjadi seperempat dari lingkaran. Buatlah 2 besar dan kecil posisikan atas dan bawah seperti gambar di bawah ini


3. Sekarang tinggal finishing nya kalian warnai saja menurut kalian yang pas dan cocok. Dan bisa bikin Tulisan atau background sesuai yang kalian mau ya

Tutorial Video Logo Penguin & Lovebird

Sebenarnya saya juga kesulitan untuk menjelaskan secara detail maka dari itu untuk mempermudah kalian semua saya sediakan Tutorial Videonya kalian bisa lihat juga di sini:


Atau bisa kunjungi juga di channel youtube saya karena video aslinya sudah saya upload di YouTube Video Tutorial Design Penguin & Lovebird. Mungkin sekian dulu dari saya semoga setelah ada video diatas kalian jadi lebih mudah untuk dipelajari dan untuk hasilnya akan terasa menyenangkan jika kalian sudah memahami cara mendesignnya. Dikit demi sedikit pasti akan terbiasa untuk posisi toolsnya. Semoga bermanfaat dan tunggu postingan berikutnya dari saya. Terimakasih.

0 Response to "Cara Design Logo Penguin dan Lovebird Simple"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel